Berkah Herbal Banner 9
Home » » Gmail Kini Mampu Terjemahkan Email Secara Otomatis

Gmail Kini Mampu Terjemahkan Email Secara Otomatis

Cari Aja di Siny | 16.04 | 0 komentar
Gmail Kini Mampu Terjemahkan Email Secara Otomatis


 Sebuah fitur penerjemah bahasa secara otomatis pada Gmail bukan lagi dalam bentuk percobaan, sebab kini Anda bisa secara otomatis menerjemahkan email dari satu bahasa ke bahasa yang lain tanpa rumit. Jadi, misalkan Anda mendapat email berbahasa Jepang, 'surat elektrik' tersebut bisa langsung diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris. Atau Anda juga bisa berkomunikasi dengan teman yang berbahasa Perancis tanpa mengetahui apa sebenarnya yang teman Anda katakan dalam bahasanya.


Penerjemah email otomatis ini awalnya diperkenalkan pada Gmail Labs di tahun 2009 lalu dan segera menjadi populer bagi para pengguna Gmail, khususnya para pebisnis yang sering berhubungan dan bekerja sama dengan orang-orang di seluruh dunia.


"Beberapa orang ingin dengan mudah membaca email berbahasa asing. Sementara itu, orang lain mengatakan pada kami bahwa ia selama ini mengatur Gmail milik ibunya untuk menerjemahkan semua email ke dalam bahasa asalnya, sehingga menghemat panggilan telepon yang tak terhitung jumlahnya. Sejak itu, kamu memutuskan bahwa fitur tersebut sudah saatnya diaplikasikan ke dunia nyata," tulis Jeff Chin, Product Manager Google Translate dalam postingan blog, seperti yang dikutip dari Mashable (02/05).


Fitur penerjemah otomatis ini akan diluncurkan beberapa hari ke depan, sehingga ketika Anda menerima email dalam bahasa asing, Anda cukup mengklik tombol Translate Message pada judul email maka Gmail akan secara otomatis menerjemahkannya untuk Anda.


Pengguna yang berbahasa bilingual pun diizinkan untuk mematikan fitur tersebut. Selain itu, ada juga pengaturan yang membuat Anda selalu menejermahkan secara otomatis pada setiap email bahasa asing yang Anda terima. Bagaimana pendapat Anda mengenai fitur penerjemah Gmail yang satu ini?



Sumber: merdeka

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2012. E-LinKs 4 U - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website | Privacy Policy
Proudly powered by Blogger